VISI MISI SEKOLAH

VISI : Unggul Dalam Prestasi Berdasarkan Iman dan Taqwa

MISI :

1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, berdasarkan kepribadian bangsa

2. Meningkatkan pelaksanaan KBM secara efektif dan efisien sehingga siswa berkembang secara optimal sesuai potensi yang dimiliki.

3. Mendorong dan membangkitkan minat seluruh warga sekolah untuk mengembangkan diri secara optimal.

4. Menumbuhkan semangat keunggulan kepada seluruh warga sekolah

Jumat, 07 September 2012

PELATIHAN PENDATAAN SISTEM MANAJEMEN SEKOLAH BERBASIS ICT

Dalam rangka manajemen data yang akurat dan selalu update, maka Ditjen Pendidikan Menengah Kemdikbud mengembangkan Program Paket Aplikasi Sekolah (PAS). Untuk Kabupaten Bima telah dilakukan Bimbingan Teknis yang dilaksanakan di SMAN 1 Belo mulai tanggal 3 s/d 7 September 2012. Koordinator kegiatan adalah : Bpk MUHAMMAD TASLIM,M.Pd ( Kepala SMAN 1 Belo Bima). Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bima, Bpk. Drs. H. HAFIDUDDIN,SH, dan dikuti oleh 20 peserta yang berasal dari 20 SMA negeri dan swasta di Kabupaten Bima. Dalam sambutannya Bpk Hafiduddin, mengharapkan dengan adanya PAS SMA ini, manajemen data di sekolah dapat akurat dan selalu update, serta Dinas Pendidikan dan pihak yang berkepentingan lainnya dapat mengakses data tersebut secara ON LINE. Data yang akurat ini dimaksudkan agar membantu pemerintah dalam pengambilan keputusan secara tepat.  

Workshop Bimtek ini adalah tindak lanjut dari kegiatan Training Of Trainers (TOT) Paket Aplikasi Sekolah (PAS) SMA dan system pendataan Direktorat Jenderal pendidikan menengah di Surabaya pada bulan Juni 2012 yang diikuti oleh guru SMAN 1 Belo Bapak Budyansyah, S.Pd dan dalam kegiatan ini beliau bertindak sebagai Fasilitator. Bimtek PAS merupakan sebuah program untuk melatih calon instruktur PAS Center dalam rangka pembekalan dan sosialisasi Pendataan berbasis ICT Based School Management di sekolah-sekolah menengah. Dari kegiatan ini nantinya diharapkan kepada sekolah-sekolah yang sudah mengikuti BIMTEK agar menerapkan Paket Aplikasi Sekolah (PAS) SMA dan Sistem Pendataan Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah tahun 2012. 
Supaya kegiatan berjalan lancar maka koordinator kegiatan ( Kepala SMAN 1 Belo, Bpk MUHAMMAD TASLIM,M.Pd) menganjurkan kepada sekolah- sekolah yang mengikuti BINTEK agar melengkapi data – data sebagai berikut: 
1.Kalender Akademik 
2.Jadwal Pelajaran 
3.Kurikulum MULOK 
4.Data ruangan sekolah (termasuk luas dan kapasitas)


5.Data identitas Sekolah (awal berdiri, kegiatan, dan saldo awal) 
6.Jenis Pembayaran Siswa (misalnya SPP, Iuran Internet,dll) 
7.Data profil Kepsek, Guru, dan Pegawai (plus foto format JPG yang sudah diberi nama file sesuai dengan NIP, misalnya 131001009.jpg) 
8.Riwayat pangkat dan jabatan Kepsek, Guru, dan Pegawai (termasuk Tgl, no SK, TMT, dan sejenisnya, biasanya sudah dalam bentuk file Excel) 
9.SK sekolah 
10.Data lengkap SISWA (minimal 1 angkatan, termasuk NEM SMP bila ada) 
11.Daftar Absensi dan wali kelas 
12.Nilai Semester terakhir 
13.Mata Anggaran Keuangan sekolah 
14.Pengeluaran dan Pemasukan sekolah
POSTING BY SITI JAITUN, S.Pd (GURU SMA 1 BELO)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Free Blog Templates

Powered By Blogger

BANER BERTABURAN


Blog Tricks

Powered By Blogger

Easy Blog Tricks

Powered By Blogger

Great Morning ©  Copyright by SMA NEGERI 1 BELO BIMA | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks